Tukul Arwana Alami Hipertensi Dokter Temukan Pendarahan di Otak Manajer Berawal dari Pusing Biasa

TRIBUNJATIM.COM - Dokter dari Rumah Sakit Pusat Otak Nasional, Cawang, Jakarta Timur menjelaskan sakit yang dialami komedian Tukul Arwana.

Melalui konferensi pers secara virtual, dokter menjelaskan bahwa Tukul Arwana dilarikan ke rumah sakit dalam keadaan hipertensi.

Tukul Arwana juga mengalami pendarahan luas di otak yang disebabkan karena hipertensi.

"Saat kami terima pasien Tukul dalam kondisi hipertensi. Terdeteksi sekitar 200-an tensinya, saat dilakukan pemeriksaan didapatkan pendarahan luas 40cc," kata Dokter Sardiana Salam dikutip TribunJatim.com dari YouTube KH Infotainment Selasa (29/9/2021).

Dokter menyimpulkan pendarahan di otak Tukul kemungkinan terjadi karena hipertensi yang dialami Tukul Arwana.

Baca juga: Tukul Arwana Alami Pendarahan Otak karena Hipertensi, Kini Fokus Pemulihan, Belum Bisa Dibesuk

Alhasil, dokter segera membentuk tim medis dan memutuskan untuk melakukan operasi pada Tukul Arwana.

"Kemungkinan faktor risiko yang menyebabkan terjadinya stroke pendarahaan ini adalah hipertensi," ujar Dokter Sardiana Salam.

"Hipertensinya ya memang tidak diketahui dan ini enggak kekontrol," lanjut Sardiana.

Berdasarkan keterangan dari manajer Tukul Arwana, Rizky Kimon, awalnya ia mengira Tukul hanya alami pusing biasa.

"Sebenarnya kami mengira itu cuma pusing biasa, beliau selama ini enggak pernah mengeluh," kata Rizky Kimon.

0 Response to "Tukul Arwana Alami Hipertensi Dokter Temukan Pendarahan di Otak Manajer Berawal dari Pusing Biasa"

Post a Comment